Belajar Sayang Bumi Lewat Binatang Ternak

Sebanyak 57 santri RA BIAS Assalam dengan penuh semangat mengikuti kegiatan P5 P2 RA bertema “Aku Sayang Bumi”. P5 P2 RA sendiri adalah singkatan dari Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Profil Pelajar  Rahmatan lil Alamin. Program ini dirancang agar anak-anak di tingkat RA (setara TK) mengenal dan menerapkan nilai-nilai Pancasila sejak dini, seperti gotong royong, kepedulian terhadap lingkungan, cinta tanah air, dan rasa syukur kepada Allah.

Dalam kegiatan ini, santri didampingi oleh 9 ustadzah untuk menjelajahi berbagai aktivitas interaktif dan edukatif. Mereka belajar mengenal binatang ternak halal ciptaan Allah seperti ikan nila, ayam, entok, dan kambing. Selain itu, mereka juga diajak mengenal makanan binatang ternak dan habitatnya. Sub-tema kegiatan ini adalah “Menyayangi Ciptaan Allah”, yang diwujudkan dalam dua proyek utama:

  1. Memberi makan hewan ternak
  2. Menanam biji kangkung

Meski sempat dihadang jalan becek akibat hujan semalam, semangat para santri tidak luntur. Dengan langkah kecil dan hati-hati, mereka tetap menikmati pengalaman seru ini. Salah seorang santri berseru sambil tertawa, “Seru sekali! Tapi jalannya licin dan becek.”

Kegiatan ini menyimpan harapan besar. Semoga santri SMP IC BIAS Assalam semakin bertambah banyak, sehingga santri RA dapat melihat bahwa sekolah lanjutan kakak-kakak mereka juga menarik dan ramai, sama seperti sekolah lainnya.

Melalui kegiatan sederhana seperti memberi makan hewan dan menanam biji kangkung, para santri belajar menyayangi bumi dan semua ciptaan Allah. Langkah kecil ini menanamkan kesadaran besar: bahwa merawat lingkungan adalah bagian dari ibadah dan rasa syukur kepada Sang Pencipta

Video



    
   

Guru dan Karyawan


Data Guru tidak ada

PPDB 2025-2026


Follow us


Kontak


Alamat :

Jl Dadali No. 12 Randugunting

Telepon :

0283 4534 123 - 0852-2527-3641

Email :

humaspsb2019@gmail.com

Website :

www.biastegal.sch.id

Media Sosial :

Berita Terbaru


Banner


Visitor